Senin, 03 Oktober 2011

Aku Lelah Jadi Orang Indonesia

Aku lelah jadi orang Indonesia, ingin pintar harus sekolah
tapi orang tuaku tak punya biaya.
Bapak2 penguasa sibuk membangun mall tapi lupa membangun sekolah murah.


Aku lelah jadi orang Indonesia, ketika sakit hanya bisa menjerit.
Tak mampu beli obat yang harganya selangit, apalagi kerumah sakit.
Orang miskin sepertiku memang tak boleh sakit.


Aku lelah jadi orang Indonesia, bahan2 pokok melambung tinggi
Bagaimana bisa makan sehari 3 kali apalagi yang bergizi
Negeri ini kaya raya namun aku merasa mati di lumbung sendiri.


Aku lelah jadi orang Indonesia, ketika para elit sibuk urusan jabatan dan kekuasaan
Mereka lupakan kami yg mestinya di nomor satukan.
Jerit tangis kemiskinan tak pernah di dengar yang punya kekuasaan.


Aku lelah jadi orang Indonesia, melihat hukum berpihak pada yang berada
Orang miskin tak boleh salah, hukumannya siksa dan penjara
Orang kaya dipenjara bisa pergi keliling dunia.


Aku lelah jadi orang Indonesia, namun kutak mampu berbuat apa apa.
Walau kadang putus asa, kutetap cinta Indonesia
Doaku pada Tuhan Yang Maha Esa, bukakan hati mereka yg di beri amanah.

Sumber: kompasiana.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar